Rabu, 07 Juni 2017

ARTIKEL SEMINAR SEAN GELAEL FORMULA 2 UNTUK MEMBANGUN INDUSTRI BALAP OTOMOTIF DI INDONESIA

ASSALAMULAIKUM WR.WB

RIEFKY RAKHARESWARA
1TA05
16316359



      Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi cerita pengalaman saya sendiri saat mengikuti kegiatan seminar ini. Pada hari Rabu tanggal 26 April 2017 saya menghadiri seminar dan talkshow bersama SEAN GALAEL yaitu pembalap F2 yang mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasinal bertempat di  Balairung Universitas Indonesia,Depok,Jabar.





    Berikut adalah foto-foto Sean Gelael pembalap Formula 2 dari Tim Jagonya Ayam beserta bapak Rektor UI dan tampak mobil formula 2 yang digunakan sean beserta Trophy yang telah diraih saat race di Qatar.

  Berikut merupakan biografi singkat sean gelael :



Muhamad Sean Ricardo Gelael (dikenal dengan nama Sean Gelael dan akrab dengan sapaan Sean dan Sultan Ayam, lahir di Jakarta, 1 November 1996; umur 20 tahun) merupakan seorang pembalap mobil asal Indonesia yang saat ini berlaga di ajang Formula 3.5 V8 dan GP2 Series dan terkenal dengan aksinya ketika menghantam pit wall dan armco.
 
Sean merupakan putra dari pasangan pembalap senior Indonesia, Ricardo Gelael dan Rini S. Bono. Ia mengawali kariernya di ajang balapan sejak tahun 2005, dimana saat itu ia sudah mulai memberanikan diri turun di ajang kejurnas Reli Sprint dengan menjadi navigator bagi ayahnya sendiri. Sean lantas turun di ajang gokart mulai musim 2009 di kelas Rotax Max Junior, selain tentunya tetap bertahan di ajang kejurnas reli
.
Tahun 2010 Sean mulai memantapkan diri turun penuh di ajang gokart, dan mulai tahun 2011 ia menjadi salah satu pembalap Indonesia yang turun di ajang gokart internasional. Tahun 2013, Sean pindah ke Eropa dan menggeluti ajang F3 Eropa selama 2 tahun, kemudian mengikuti ajang balap World Series by Renault pada tahun 2015. Dia juga ikut serta dalam balapan GP2 Series dan Asian LeMans Series sebanyak setengah musim di tahun tersebut

Tahun 2016, Gelael berkompetisi penuh di ajang GP2 Series bersama tim Campos Racing dengan rekan satu tim Mitch Evans. Gelael juga ikut serta ambil bagian di European LeMans Series pada tahun itu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penilaian dan Forensik Bangunan pada Waduk

https://drive.google.com/open?id=11TMIkRF4_ayPcGbcmozjDR4YrsUWcf1_